Oleh: Fileski
Berdomisili di Jawa Timur
terimakasih sudah menjadi wakil rakyat
mewakili nasib rakyat yang sekarat
terimakasih sudah hidup bermewah-mewah
mewakili rakyat yang tidak punya rumah
terimakasih sudah menghambur-hamburkan anggaran
mewakili rakyat yang setiap hari kelaparan
terimakasih sudah membeli barang-barang mahal
mewakili rakyat yang kesulitan cari uang halal
terimakasih sudah sering jalan-jalan ke luar negeri
mewakili rakyat miskin yang bermimpi bisa naik haji
terimakasih sudah membagi-bagikan hasil korupsi
untuk meredam emosi rakyat yang sakit hati
terimakasih sudah sering tidur di saat rapat
mewakili mimpi-mimpi kami yang tersumbat
terimakasih sudah merancang anggran fantastis
mewakili dompet kami yang tipis
terimakasih untuk uang negara yang kau keruk
mewakili rumah dan sekolah kami yang hampir ambruk
terimakasih sudah mewakili kesenangan di dunia
dan semoga bisa mewakili kami di neraka
Fileski, 25 Agustus 2017
Berdomisili di Jawa Timur
terimakasih sudah menjadi wakil rakyat
mewakili nasib rakyat yang sekarat
terimakasih sudah hidup bermewah-mewah
mewakili rakyat yang tidak punya rumah
terimakasih sudah menghambur-hamburkan anggaran
mewakili rakyat yang setiap hari kelaparan
terimakasih sudah membeli barang-barang mahal
mewakili rakyat yang kesulitan cari uang halal
terimakasih sudah sering jalan-jalan ke luar negeri
mewakili rakyat miskin yang bermimpi bisa naik haji
terimakasih sudah membagi-bagikan hasil korupsi
untuk meredam emosi rakyat yang sakit hati
terimakasih sudah sering tidur di saat rapat
mewakili mimpi-mimpi kami yang tersumbat
terimakasih sudah merancang anggran fantastis
mewakili dompet kami yang tipis
terimakasih untuk uang negara yang kau keruk
mewakili rumah dan sekolah kami yang hampir ambruk
terimakasih sudah mewakili kesenangan di dunia
dan semoga bisa mewakili kami di neraka
Fileski, 25 Agustus 2017
Komentar
Posting Komentar