Dok.Infokampus.news
Oleh : Nsyah
Suasana hari yang sangat cerah
menyambut para kaum intelektual
yang akan bersinar diterik hari
Antara siang dan malam
Antara kemalasan dan kerja keras
Semua berkumpul menjadi satu
Dengan kuning yang melambangkan kedamaian
Itulah kampusku Universitas Syiah Kuala
Dengan biru yang membawa ketenangan
Itulah Fakultasku
Fakultas keguruan dan Ilmu pendidikan
Dengan suasana yang hijau
Mampu memberikan suana yang identik dengan alam
Itulah jurusanku Geografi
Ooh kampusku
Kau hajar aku dengan praktikum
aku tetap tegar
Kau terpa diriku dengan KTI
aku tetap tegar
Kau hantam aku dengan Proposal
aku tetap tegar
Kau Pusingkan aku dengan Skripsi
aku tetap tegar
Ku tahu pasti ini yang terbaik untukku
Hingga sampai akhirnya
Kau senyumkan aku dengan wisuda
Dengan tanda tangan terakhir di ijazahku
Darussalam, 27 Februari 2019, Pukul 13:55 Wib
Komentar
Posting Komentar