Oleh: Rizka Raudhatul Jannah
Hampa
Tentang nya yang mewakili banyak perasaan
Terlebih akan segala ketenangan
Hening kala datang sepi
Terlintas tentangnya yang kehilangan dirinya
Banyak kisah nya yang tak semuanya bahagia
Banyak kemauannya hanya menjadi angan belaka
Dirinya yang hampa akan kesenangan
Secuil kisah setitik kasih
Dia yang berusaha memperjuangkan segalanya
Terhalang akan kekosongan dirinya
Isak tangis nya air matanya tumpah ruah
Akan sesuatu yang tak bisa dilakukannya
Banyak darinya yang tak bisa lakukan banyak orang
Akan ketulusan dan keikhlasan hatinya
Hai semua nya berlalu seiring waktu
Hati ini masih percaya akannya
Mungkin belum saatnya, tapi pasti akan ada
Selamat malam
Aku dan segala kemungkinan.
Komentar
Posting Komentar